nusabali

Parta Minta Bali Diprioritaskan Mendapat BPUM

  • www.nusabali.com-parta-minta-bali-diprioritaskan-mendapat-bpum

GIANYAR, NusaBali
Anggota DPR RI Dapil Bali, I Nyoman Parta meminta masyarakat Bali diprioritaskan dalam penerimaan Bantuan Produktif Usaha Mikro (BPUM) 2021.

Hal ini terungkap dalam rapat yang dilaksanakan dengan Menteri Koperasi dan UKM, Teten Masduki, serta direktur BRI dan BNI di Senayan, Jakarta, Kamis (1/4).

Nyoman Parta saat dikonfirmasi, Jumat (2/4) mengatakan Bali adalah Provinsi yang mengalami dampak paling buruk akibat pandemi Covid-19 ini. Dalam kondisi normal kontribusi Bali terhadap devisa dan pajak negara sangat besar. "Tentu sangat layak dalam situasi terpuruk seperti sekarang Bali mendapatkan perhatian," ujar Politisi asal Desa Guwang, Sukawati, Gianyar ini.

Sehingga ketika bulan Juli pariwisata mulai buka, support bantuan BPUM untuk UMKM di Bali akan mempercepat pulihnya ekonomi. Karena ekosistem ekonomi Bali adalah ekosistem pariwisata, semuanya kait-mengkait sehingga berdampak buruk terhadap ekonomi Bali.

"Oleh karena itu, tidak ada maksud untuk diistimewakan karena semua rakyat di republik ini harus dapat, tetapi kami mohon untuk diprioritaskan agar hal ini bersamaan dengan pembukaan pariwisata di Bali dan UMKM-nya mulai bangkit," tegas Parta di rapat tersebut.

Di sisi lain Parta mengatakan tidak bisa dipungkiri usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) di Indonesia merupakan salah satu penggerak utama perekonomian. Maka tak heran jika sektor UMKM terganggu maka ekonomi nasional juga terganggu.

Tahun 2020, 12 juta UMKM yang sudah cair, kemudian rencana 9,8 juta UMKM di tahun 2021, baru sekitar 21 juta UMKM mendapatkan bantuan BPUM sehingga masih sekitar 44 juta pelaku UMKM yang belum tersentuh dan harus dibantu. "Untuk itu di anggaran perubahan yang akan datang anggarannya bisa dilipat gandakan," ujarnya.

Dengan dilakukannya vaksin diharapkan Covid-19 berangsur menurun, dengan sendirinya pergerakan ekonomi harus dimulai sehingga bantuan pemerintah dalam bentuk stimulus ini sangat membantu. UMKM di Indonesia banyak berfokus pada 3 sektor usaha, yaitu pedagang eceran, penyedia makanan dan minuman dan industri pengolahan. *nvi

Komentar