nusabali

Kebutuhan Daging Babi Dipastikan Terpenuhi

  • www.nusabali.com-kebutuhan-daging-babi-dipastikan-terpenuhi

MANGUPURA, NusaBali          
Dinas Pertanian dan Pangan Kabupaten Badung sudah mendata jumlah babi yang siap dipotong jelang hari suci Galungan (14 April 2021).

Meski populasi babi diakui mengalami penurunan, namun dari pendataan yang sudah dilakukan, Badung pastikan tidak kekurangan daging babi untuk perayaan kali ini. “Jika dilihat dari populasinya, memang mengalami penurunan akibat serangan virus. Namun kini masyarakat sudah mulai melakukan restocking, dan kita pastikan di Badung, babi aman jelang Galungan,” ujar Kepala Dinas Pertanian dan Pangan Badung Wayan Wijana, Rabu (7/4).

Wijana menyebut, hasil pendataan tersebut juga dibarengi koordinasi dengan Gabungan Usaha Peternak Babi Indonesia (GUPBI) Bali. Saat ini populasi babi memang mengalami penurunan. Namun beberapa peternak di Badung sudah melakukan restocking dari beberapa bulan lalu. Namun untuk babi yang siap potong jumlahnya tidak banyak jika dibandingkan dengan sebelum adanya virus. Kondisi ini kemungkinan yang mengakibatkan harga babi kini masih tinggi.

Dikatakan, untuk di Kabupaten Badung jumlah babi yang siap potong sekitar 1.342 ekor untuk Galungan kali ini. Sedangkan kebutuhan untuk hari raya Galungan sebelumnya, adalah sebanyak 1.062 ekor. “Jika berbicara soal data, berarti ada lebih 280 ekor. Tapi bisa saja melebihi dari itu, karena di desa-desa sudah ada warga yang memelihara babi yang ditaruh di belakang rumahnya,” jelas mantan Kabag Organisasi dan Tata Laksana Setda Badung tersebut.

Di Kabupaten Badung saat ini sudah terdata ada sekitar 160-an peternak babi. Beberapa peternak babi tersebut, ada yang babinya sudah siap untuk dipotong, sehingga populasi babi di Badung melebihi kebutuhan. “Mudah-mudahan masyarakat tetap melakukan restocking dengan tetap menerapkan biosecurity. Sehingga kebutuhan akan babi di Badung terpenuhi,” tandasnya. *ind

Komentar