Bakal Ditutup, Karyawan Giant Kuta Masih Menunggu Kepastian
MANGUPURA, NusaBali.com – Rencana penutupan dan pengalihan gerai Giant di seluruh Indonesia membuat karyawan Giant di Sentral Parkir Kuta Bali harap-harap cemas dan memilih menunggu kepastian.
Sebagaimana diketahui PT Hero Supermarket Tbk (HERO), induk dari Giant, berencana menutup seluruh operasional Giant di Indonesia. Tidak terkecuali Supermarket Giant yang ada di Kuta. Namun hingga kini hampir seratus karyawan Giant Kuta belum mendapatkan kepastian mengenai rencana tersebut.
Ditemui di Supermarket Giant, Kamis (27/5/2021), Ni Ketut Juni selaku Section Manager Giant Kuta mengatakan bahwa pihaknya belum berani menyampaikan bagaimana nasib supermarket Giant Kuta beserta seluruh karyawannya.
Dirinya mengaku seluruh karyawan belum mengetahui kepastian soal nasib Giant yang di Kuta, apakah akan diubah menjadi lini usaha yang lain oleh manajemen pusat atau termasuk yang akan ditutup.
“Kami belum berani memberikan klarifikasi, biar nanti pihak pusat yang akan memberikan pernyataan kepada media, mohon maaf sebelumnya,” ujarnya meminta permakluman kepada NusaBali.com.
Supermarket yang berlokasi di Jalan Patih Jelantik, Kuta Central Park atau dikenal dengan nama Sentral Parkir Kuta tersebut terlihat aktivitas karyawan masih berjalan seperti biasa. Sebaliknya juga tidak ada lonjakan pengunjung sebagaimana terjadi di salah satu gerai di Jakarta.
Di dalam supermarket pun tampak beberapa pengumuman adanya promo atau diskon belanja yang selama ini memang identik dengan Giant. “Ini harga promo Rp 6.000, harga biasanya Rp 22.000 ujar Made salah satu karyawan Giant Kuta menyebut harga salah satu sabun pembersih wajah wanita.”
Sementara itu ketika disinggung mengenai rencana penutupan supermarket Giant di seluruh Indonesia, Made mengaku belum mendapat informasi mengenai nasibnya terkait hal tersebut. “Kami di sini belum dapat informasi pasti tentang tutupnya Giant, saya dengar kalau di Jawa sudah, kami di sini belum ada,” ujarnya pasrah.
Sementara seorang pelanggan, Yus, mengaku sudah mendengar soal rencana penutupan gerai Giant di seluruh Indonesia. Dirinya pun merasa menyayangkan dengan rencana tersebut karena dirinya sudah telanjur terbiasa berbelanja di supermarket langganannya tersebut. “Sayang ya, saya sudah belanja di sini, barangnya bagus, harganya juga lebih murah dibanding tempat lain,” kata perempuan yang mengaku tinggal di Denpasar tersebut.
Pada Selasa (25/5/2021), PT Hero Supermarket Tbk (HERO) mengumumkan akan menutup 395 gerai Giant dan mengubah sejumlah gerai Giant beralih ke merek dagang IKEA, Guardian, dan Hero Supermarket. Presiden Direktur HERO Patrik Lindvall menjelaskan, perusahaan akan mengubah hingga lima gerai Giant menjadi IKEA, yang diharapkan dapat menambah aksesibilitas bagi pelanggan. Kemudian, gerai Giant lainnya akan ditutup pada akhir Juli 2021. *adi
Komentar