Perahu Dihantam Ombak, 2 Nelayan Selamat
NEGARA, NusaBali
Kecelakaan laut terjadi di perairan Pantai Yeh Sumbul, Banjar/Desa Yeh Sumbul, Kecamatan Mendoyo, Jembrana.
Dua orang nelayan dari banjar setempat, Suratman, 55, bersama anaknya, Hairul Alim, 25, nyaris tenggelam setelah jukung yang mereka naiki terbalik dihantam ombak saat hendak menepi, Rabu (23/6) pagi. Untungnya, kedua korban berhasil selamat setelah ditolong warga sekitar.
Berdasar informasi, peristiwa jukung dihantam ombak yang terjadi di perairan sekitar 100 meter dari bibir pantai itu, terjadi sekitar pukul 08.30 Wita. Saat itu, Suratman dan Hairul Alim yang naik satu jukung, hendak pulang dari melaut. Namun saat berusaha menepi, tiba-tiba perahu yang mereka bawa dihantam ombak besar, sehingga perahu terbalik dan keduanya terpental ke laut.
Kapolsek Mendoyo Kompol I Made Karsa, Rabu kemarin, mengatakan begitu melihat adanya peristiwa tersebut, sejumlah warga maupun keluarga korban yang juga menunggu di pantai langsung menolong kedua korban. Suratman berhasil selamat dalam kondisi sadar. Sedangkan anaknya, Hairul Alim, kondisinya sempat tidak sadarkan diri dan sempat dilarikan ke puskesmas. “Keduanya selamat. Tadi setelah dibawa ke puskesmas, anaknya sudah sadar dan kondisi selamat,” ujar Kompol Karsa.
Meski kedua korban berhasil selamat, perahu yang mereka bawa mengalami sejumlah kerusakan. Selain pecah pada bagian depan dan bagian belakang perahu, bagian katir perahu juga patah. Di samping itu, sejumlah peralatan alat tangkap ikan termasuk ikan tangkapan mereka juga hilang. “Total kerugian diperkirakan Rp 10.000.000,” ucap Kompol Karsa. *ode
Komentar