nusabali

Selama Enam Hari Seluruh Kota Denpasar Diguyur Eco-Enzyme

  • www.nusabali.com-selama-enam-hari-seluruh-kota-denpasar-diguyur-eco-enzyme

DENPASAR, NusaBali.com - Setelah beberapa kali melakukan penyemprotan cairan eco-enzyme di beberapa wilayah di Bali, Komunitas Eco-Enzyme bakal melakukan  penyemprotan secara besar-besaran di seluruh wilayah Denpasar selama enam hari berturut-turut.

“Program ini akan kami lakukan secara berturut-turut selama enam hari mulai hari ini Kamis (15/7/2021) sampai Selasa (20/7/2021),” ujar I Ketut Weda Sugama, salah satu Koordinator Relawan Eco-Enzyme Kota Denpasar, di sela peresmian program di depan Pura Jagatnata, Denpasar, Kamis (15/7/2021).

Peresmian dihadiri oleh Kabag Humas dan Protokol Setda Kota Denpasar yang mewakili Walikota Denpasar, Dewa Gede Rai, perwakilan Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan (DLHK) Kota Denpasar, perwakilan Dinas Perumahan, Kawasan Permukiman dan Pertanahan (Perkim) Kota Denpadar, dan Koordinator Eco-Enzyme di masing-masing kecamatan di Kota Denpasar.

Weda Sugama mengatakan bahwa penyemprotan eco-enzyme akan dilakukan di seluruh kecamatan yang ada di Kota Denpasar, yakni mencakup Denpasar Utara, Denpasar Timur, Denpasar Selatan, dan Denpasar Barat. Termasuk nanti di dalamnya adalah keseluruhan desa/kelurahan yang ada pada masing-masing kecamatan tersebut juga akan dilakukan penyemprotan.

 
Proses penyemprotan melibatkan delapan armada milik DLHK Kota Denpasar, akan membawa masing-masing 5.000 liter eco-enzyme, dan siap menyemprotkan cairan eco-enzyme ke masing-masing kecamatan di Denpasar. “Jadi per kecamatan nanti, masing-masing dua armada, akan mendapatkan sekitar 10.000 liter cairan eco-enzyme,’’ terang Weda Sugama.

Lebih jauh Weda Sugama pun mengatakan, bahwa pada tanggal 17 Juli 2021 atau hari ketiga setelah program berjalan rencananya juga akan dilakukan penyemprotan eco-enzyme serentak di seluruh Kota Denpasar yang dilakukan oleh masing-masing banjar di Kota Denpasar.

“Saat ini kami juga sedang menyiapkan pasokan eco-enzyme murni sebanyak sekitar 250 liter yang akan dibagikan ke masing-masing kecamatan dan selanjutnya dibagikan lagi ke masing-masing desa dan banjar di Denpasar,” ungkapnya.

Diketahui untuk mendapatkan cairan eco-enzyme yang siap pakai, perbandingan eco-enzyme murni dengan air yang disarankan adalah 1: 1000. Jadi dengan 1 liter eco-enzyme murni dapat dilarutkan dengan 1.000 liter air untuk mendapatkan cairan eco-enzyme siap pakai.

Eco Enzyme merupakan produk hasil fermentasi yang berwarna coklat dan beraroma fermentasi asam manis yang kuat dan memiliki banyak manfaat di kehidupan sehari-hari.

Beberapa manfaat cairan eco-enzyme di antaranya adalah dapat menjadi karbol alami, sabun cuci, pupuk organik, bisa melawan 6 jenis kuman dan 4 jenis parasit, pembersih alat dapur, pemurni udara, pereda infeksi dan alergi kulit.

Selain itu juga dapat digunakan sebagai antiseptik bahkan ada pengalaman membantu mengeringkan luka pada orang yang kena diabetes yang sudah divonis amputasi yang akhirnya tidak jadi amputasi karena manfaat dari eco-enzyme. *adi

Komentar